Monday, April 21, 2025

Kadin Kalteng Gaspol! Dukung Cetak Sawah & Swasembada Jagung 2025

HapakatNews.com, Palangka Raya – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kalimantan Tengah menegaskan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan pusat dalam menyukseskan Program Cetak Sawah dan Swasembada Jagung 2025. Ketua Umum Kadin Kalteng, Rahmat Nasution Hamka, menyebutkan bahwa program ini merupakan peluang besar bagi dunia usaha untuk berkontribusi dalam memperkuat ketahanan pangan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Menurut Rahmat, kebijakan strategis pemerintah pusat dan provinsi ini berpotensi memberikan dampak positif yang luas, baik secara ekonomi maupun sosial. Kadin Kalteng siap berperan aktif dalam penyediaan sarana dan prasarana, investasi, hingga pemasaran hasil pertanian. “Kami siap menjadi mitra utama pemerintah dalam mencapai target ini. Dunia usaha memiliki peran penting, terutama dalam aspek investasi dan penerapan teknologi,” ujarnya.

Ia juga mengajak pengusaha lokal di Kalteng untuk turut serta dalam program ini guna memperkuat ekosistem pertanian daerah serta membuka lebih banyak lapangan kerja. “Program ini adalah peluang emas bagi pengusaha lokal untuk terlibat dalam pembangunan daerah. Kadin akan mengoordinasikan para anggota, khususnya di sektor pertanian, logistik, dan infrastruktur,” tambahnya.

Rahmat menekankan bahwa penerapan teknologi pertanian modern sangat penting untuk meningkatkan produktivitas lahan. Ia pun mengapresiasi arahan Gubernur Kalteng yang menekankan pemberdayaan tenaga kerja muda dalam program ini. “Kami mendukung penuh inisiatif gubernur untuk melibatkan lulusan perguruan tinggi dan SMK di Kalteng. Kadin siap memfasilitasi pelatihan dan pendampingan agar mereka dapat berkontribusi secara maksimal,” jelasnya.

Sebagai jembatan antara pemerintah dan pelaku usaha, Kadin Kalteng berkomitmen untuk memastikan program ini berjalan lancar dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat. “Kami akan terus bersinergi dengan berbagai pihak agar target besar ini tercapai. Bersama, kita bisa menjadikan Kalteng sebagai pelopor swasembada pangan nasional dengan kerja sama yang solid dan komitmen kuat,” tutupnya.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles